Low Back Pain (LBP) atau sakit punggung merupakan salah satu keluhan yang sering dirasakan oleh semua orang. Definisi low back pain adalah keluhan nyeri yang dirasakan dibawah tulang iga belakang, disebut regio lumbal. Sakit yang dirasakan bisa sangat hebat hingga membuat penderita LBP sulit melakukan aktivitas termasuk tidak masuk bekerja. Pada beberapA kasus , LBP kadang dapat sembuh dengan sendirinya. Namun, apabila keluhan terus terjadi maka banyak pilihan pengobatan yang dapat dijalankan.
LBP memiliki gejala yang sangat bervariasi mulai dari nyeri tumpul hingga nyeri tajam. Perasaan nyeri tersebut dapat menghalangi tubuh untuk bergerak apa lagi berdiri tegak. Nyeri pinggang yang tiba – tiba diakibatkan karena mengangkat beban berat maupun sport injury. Jika nyeri berlangsung selama lebih dari tiga bulan, maka dapat disebut sebagai nyeri kronik. Penderita nyeri pinggang, disarankan untuk menghubungi dokter spesialis terdekat jika mengalami sakit pinggang lebih dari 72 jam.
Sakit pinggang yang hebat yang disebabkan karena terjatuh maupun injury sebaiknya diperiksa oleh dokter. Gejala yang harus diwaspadai berupa gangguan berkemih atau buang air besar, kelemahan pada tungkai, demam dan nyeri saat terbatuk maupun berkemih. Apabila Anda memiliki LBP disertai salah satu gejala diatas segera hubungi rumah sakit yang dilengkapi dengan layanan dokter spesialis syaraf.
LBP yang disebabkan angkat berat ataupun olah raga yang terlalu berat biasanya disebabkan karena keseleo otot. Tetapi terkadang, LBP juga dapat disebabkan oleh penonjolan diskus ataupun pecahnya diskus pada tulang belakang.
Apabila pekerjaan menuntut Anda untuk sering mengangkat beban berat maka Anda akan lebih rentan terhadap sakit pinggang. Bagaimanapun juga duduk seharian juga dapat menimbulkan keluhan sakit pinggang terutama apabila posisi dan bangku Anda tidak nyaman.
Anda juga sebaiknya berhati-hati dalam penggunaan dompet, backpack maupun koper pada bahu Anda, karena pinggang memiliki tugas untuk menopang tubuh bagian atas termasuk tambahan berat badan Anda. Oleh karenanya, barang bawaan yang terlalu berat juga dapat menyebabkan LBP terutama apabila kebiasaan membawa beban berat dilakukan setiap hari. Namun jika harus membawa banyak barang, pertimbangkanlah untuk membawa koper kecil.
Tulang belakang kita dilindungi oleh diskus seperti gel yang rentan terhadap proses usia maupun injuries. Diskus yang lemah dapat pecah maupun menonkol keluar, menambahkan beban terhadap akar saraf. Inilah yang dikenal sebagai syaraf kejepit atau Herniated Nuclous Pulposus (HNP) dan menimbulkan nyeri yang intensif. Beberapa kondisi yang berlangsung terus-menerus juga dapat menyebabkan LBP.
Kebanyakan orang mengeluh sakit pinggang pada saat usia 30 tahun dan biasanya akan meningkat seiring dengan perjalanan usia. Dokter akan meminta foto rontgen, CT scan maupun MRI untuk melihat adanya kerusakan pada tulang maupun diskus, atau kerusakan lain pada saraf tulang belakang.
Saat Anda merasakan nyeri pinggang, Anda tidak ingin bergerak dari tempat tidur. Namun, apabila rasa nyeri diakibatkan oleh kelainan otot, dokter akan merekomendasikan untuk kembali melakukan aktivitas normal sesegera mungkin. Penelitian menyatakan, bed rest lebih dari dua hari dapat menyebabkan nyeri bertambah dan menurunkan tonus serta fleksibilitas otot. Nyeri pinggang karena keseleo biasanya dapat sembuh dengan sendirinya, tapi rasa nyeri dapat diredam dengan mandi air hangat atau bantal hangat.
Apabila LBP tidak menghilang dalam tiga bulan, ada penelitian yang menyarankan Anda untuk melakukan yoga. Salah satu penelitian menyimpulkan bahwa pasien yang mengikuti yoga selama 12 minggu dapat mengurangi gejala LBP dibandingkan pasien yang diberikan buku mengenai penatalaksaan low back pain “care for back pain”. Benefit ini dapat bertahan bahkan setelah pasien berhenti melakukan yoga selama berbulan – bulan. Penelitian lain menyimpulkan gerakan streching juga dapat membantu mengurangi nyeri. Yakini bahwa instruktur Anda memang instruktur yang ahli dan berpengalaman dalam menangani LBP.
Nyeri yang ringan biasanya akan membaik dengan obat-obatan penghilang nyeri yang dapat dibeli bebas. Salep penghilang nyeri juga berguna untuk nyeri otot. Namun jika nyeri bertahan lama dan begitu berat, maka penderita LBP perlu menjadwalkan konsultasi dengan dokter.
Apabila obat-obatan tidak dapat mengurangi gejala anda, dokter akan merekomendasikan suntikan pada tulang belakang Anda yang disebut nerve root block.
Operasi
Apabila LBP sudah berlangsung lama dan mengganggu aktivitas Anda sehari-hari, sementara pengobatan diatas tidak memberikan hasil yang signifikan, maka kemungkinan besar dokter akan menyarankan operasi. Tindakan operasi diambil dengan melihat penyebab LBP itu sendiri. Dokter bedah akan menghilangkan diskus yang menonkol tersebut dan melebarkan jarak pada saraf spinal.
Rehab medik
Apabila nyeri pinggang ini membuat Anda tidak aktif pada waktu yang lama, program rehabilitasi akan membantu menguatkan kembali otot Anda dan membantu Anda untuk kembali ke aktifitas normal.
Tidak ada cara yang pasti untuk mencegah nyeri pinggang tetapi Anda dapat mengurangi resiko terkena sakit pinggang dengan bertahan di berat badan ideal, olah raga secara teratur, mengangkat beban dengan tungkai bukan punggung dan pastikan posisi Anda ketika bekerja tidak menimbulkan sakit pinggang.
Sumber: dr. Puspasari, Sp.S (Dokter Spesialis Syaraf Bethsaida Hospital)
No comment yet, add your voice below!