Kanker payudara merupakan salah satu musuh utama wanita. Penderita kanker payudara memang banyak dialami oleh wanita, tetapi bukan berarti pria dapat luput dari penyakit yang satu ini. Pemeriksaan payudara sendiri atau SADARI bisa dilakukan sejak dini oleh wanita dan pria untuk mencegah kanker payudara.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan oleh anda untuk melakukan SADARI menurut dr. Rahmi Alfiah Nur Alam, Sp.RAD (K):

  • Lihat:

Anda bisa melihat payudara anda di depan cermin. Ukuran payudara yang berbeda merupakan hal yang normal, seperti tidak sejajar atau besar dan kecil. Tetapi apabila ukuran besar dan kecil, naik dan turunnya satu payudara terlalu signifikan hingga tidak terlihat normal, anda sebaiknya langsung berkonsultasi dengan dokter yang bisa anda temui di Bethsaida Hospital.

                Cara lain untuk memastikannya adalah dengan mengencangkan otot dada dan perhatikan payudara di depan cermin. Perhatikan secara menyeluruh mulai dari kiri ke kanan, kanan ke kiri, depan, hingga bagian puting. Perhatikan apakah puting mengeluarkan cairan tertentu ketika ditekan secara perlahan.

  • Raba:

Rasakan tekstur payudara anda dengan berbaring diatas permukaan yang datar dan tidak bergelombang. Selama anda berbaring letakkan lengan kanan di bagian bawah kepala dan gunakan pelembab kulit untuk meraba payudara bagian kanan searah jarum jam melingkar, miaslnya dari angka jam 12 hingga ke angka 1. Setelah melewati satu lingkaran, anda bisa geser jari dan mulai hingga seluruh permukaan payudara sampai ke puting selesai diraba.

  • Rasa:

              Anda bisa merasakan apakah ada kelainan atau perbedaan antara kedua payudara setelah meraba payudara. Kelainan tersebut bisa berupa cairan yang keluar dari puting atau adanya benjolan yang dapat anda rasakan pada payudara.

Narasumber: dr. Rahmi Alfiah Nur Alam, Sp.RAD (K)

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment