
Tidak bisa dipungkiri, olahraga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Selain untuk mencapai berat badan ideal, berolahraga nyatanya juga membuat jantung menjadi lebih kuat. Fungsi jantung dan sistem kardiovaskular akan bekerja lebih efektif, dan ini dapat mengurangi plak dalam pembuluh darah
Berolahraga juga dapat meningkatkan fungsi otak karena jumlah oksigen dalam darah akan meningkat sehingga memperlancar aliran darah menuju otak
Dan tak ketinggalan, berolahraga secara teratur juga dapat membakar kolesterol LDL dan trigliserida serta meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL).
Tahukah kamu? Zona pembakaran lemak berada pada 60-70% denyut jantung maksimal. Cara mengetahui denyut jantung maksimal adalah 220-usia. Misalnya usia Andi 35 Tahun . Denyut jantung maksimalnya 220-35=195. Zona pembakaran lemak 60%*195 sampai dengan 70%*195 yaitu 117 s.d. 136 per menit.
Jadi tunggu apalagi? Yuk rajin berolahraga seminggu untuk membantu tubuh tetap fit, menghindari resiko darah tinggi, kegemukan serta penyakit jantung
Narasumber: dr. Daniel Prayogo (manager medis Bethsaida Hospitals) & dr. Raymond Posuma, Sp.KFR (dokter spesialis rehab medik Bethsaida Hospitals)
No comment yet, add your voice below!